Selasa, 27 Oktober 2020 17:24:26
Merawat rambut agar terlihat sehat, penuh, dan berkilauan tak harus selalu dengan masker rambut yang harganya mahal.
Banyak bahan-bahan di rumah yang bisa dimanfaatkan sebagai masker rambut. Salah satunya adalah kayu manis.
Rempah
satu ini bisa membantu mengatasi beberapa masalah rambut seperti
beruban, menipis sebelum waktunya, ketombe, rambut rontok, dan lainnya.
Hal
ini dikarenakan kayu manis kaya akan antioksidan dan memiliki sifat
antimikroba yang dapat mengatasi berbagai masalah rambut.
Penggunaan
masker rambut dari kayu manis dapat meningkatkan sirkulasi darah,
merangsang pertumbuhan rambut, dan mengurangi rambut rontok.
Berikut tiga cara membuat masker dari kayu manis untuk menutrisi rambut.
1. Masker kayu manis dan minyak kelapa
Untuk
membuat masker ini, siapkan bubuk kayu manis organik dan minyak kelapa
dalam suhu dingin. Kemudian campurkan kedua bahan ke mangkuk, aduk rata.
Setelah itu langsung oleskan ke kulit kepala dan diamkan selama
30 menit. Setelahnya cuci bersih rambut menggunakan sampo bebas sulfat.
Masker kayu manis dan minyak kelapa membuat rambut tumbuh lebih
cepat karena meningkatkan aliran darah ke kulit kepala dan menstimulasi
folikel rambut.
Sifat antibakteri minyak kelapa juga akan mengurangi masalah rambut
rontok serta menyembuhkan masalah kulit kepala seperti ketombe. Usahakan
untuk menggunakan masker ini minimal 1-2 kali seminggu.
2. Masker kayu manis, telur, dan minyak kelapa
Masker lainnya bisa ditambah dengan telur. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah kocok telur terlebih dahulu.
Kemudian campur dengan sedikit minyak kelapa murni dan bubuk kayu manis organik. Aduk hingga rata.
Setelahnya oleskan masker ke kulit kepala dan pijat dengan lembut. Biarkan masker selama 30 menit.
Terakhir bersihkan rambut dengan sampo bebas sulfat untuk hasil yang lebih baik.
3. Masker kayu manis, madu, dan minyak kelapa
Madu adalah bahan lain yang bisa ditambahkan untuk membuat masker dari kayu manis.
Caranya
campurkan dua sendok makan bubuk kayu manis, satu sendok madu, dan
beberapa tetes minyak kelapa murni. Lalu aduk hingga merata.
Setelahnya oleskan masker ke kulit kepala dan pijat dengan lembut. Biarkan masker selama 15 menit.
Jangan lupa bersihkan rambut dengan sampo bebas sulfat.
*Sumber: kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar