Sabtu, 18 April 2020

Zumping, Istilah Baru tentang Putus Cinta yang Dilakukan Lewat Zoom

| Sabtu, 18 April 2020
Sabtu, 18 April 2020 18:26:00

Zumping, Istilah Baru tentang Putus Cinta yang Dilakukan Lewat Zoom

Ladies, momen social distancing seperti sekarang ini membuat kita tidak bisa melakukan kegiatan dengan bebas. Semua aktivitas mulai dari bekerja, sekolah, beribadah, hingga olahraga semuanya harus dilakukan di rumah saja.

Bagi yang memiliki pasangan, terutama yang belum menikah, tentu saat ini jadi momen paling menyedihkan. Mereka terpaksa harus menjalani hubungan secara Long Distance Relationship (LDR).

Jika sudah begini, maka solusi paling mudah untuk melepas rindu adalah melakukan kencan secara virtual. Ada banyak aplikasi atau platform yang bisa kamu gunakan untuk berkomunikasi dengan pasangan. Namun yang menjadi favorit tentu berkomunikasi melalui video call.

Nah salah satu platform yang menjadi favorit masyarakat di berbagai belahan dunia saat ini adalah Zoom. Sebuah perusahaan komunikasi asal Amerika Serikat yang menyediakan jasa komunikasi audio maupun video.

Menariknya, Zoom tak hanya menjadi platform untuk melepas rindu bagi pasangan di tengah pandemi ini. Ternyata platform ini juga jadi tempat untuk mengakhiri hubungan cinta. Aksi ini pun kemudian dikenal dengan istilah zumping.

Menurut laporan Fox News, zumping adalah singkatan dari Zoom dan dumping. Dalam bahasa Indonesia, dumping sendiri bisa diartikan sebagai membuang, atau dalam konteks asmara, dumping juga bisa diartikan sebagai ‘diputusin’.

Awalnya, istilah zumping ini dialami sendiri oleh penulis dan produser asal Los Angeles, Julia Moser. Dalam sebuah tulisan yang diterbitkan oleh BuzzFeed News, Julia bercerita bahwa dirinya baru saja diputuskan lewat Zoom oleh pria yang ia kencani selama dua bulan.

Penulis 26 tahun ini kemudian mencurahkan isi hatinya lewat akun Twitter pribadinya, @juliamoserrrr. “Apakah aku satu-satunya orang yang diputusin lewat Zoom?,” tulis Julia di akun Twitternya pada minggu lalu.

Sejak saat itu, cuitannya menjadi viral dan disukai oleh 63 ribu netizen. Komentar dan curahan pun juga bermunculan. Banyak netizen yang mengaku diputuskan oleh pasangannya melalui platform komunikasi, seperti Facebook, tumblr, hingga lewat telepon.

Tak lama setelah itu, media The Guardian pun kemudian menyebutkan bahwa peristiwa putus cinta selama pandemi melalui Zoom ini disebut dengan zumping.

*Sumber: kumparan.com

Related Posts

Tidak ada komentar:

Posting Komentar