728x90 AdSpace

  • Latest News

    Kamis, 11 April 2019

    Makanan Pedas Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh

    Kamis, 11 April 2019 18:59:10

    Makanan Pedas Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh

    Ada yang bilang, makan makanan mengandung cabai itu menyehatkan. Ada juga yang bilang, kalau terlalu banyak makan makanan pedas, justru bisa membahayakan kesehatan. Mana yang benar, ya? Yuk, simak hasil perbincangan Temali dengan dr. Retno Wulandari di bawah ini:

    Manfaat Makan Makanan Pedas

    1. Menyehatkan jantung

    Makan pedas ternyata bisa meningkatkan kesehatan jantung. Soalnya, cabai mengandung Capsaicin, yang efektif melawan inflamasi atau salah satu faktor pemicu sakit jantung.

    2. Melancarkan sirkulasi darah

    Banyak makan pedas dapat melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh. Itu karena cabai kaya akan kandungan vitamin C dan A.

    3. Membantu menurunkan berat badan

    Kandungan Capsaicin dalam cabai akan mempercepat metabolisme. Otomatis, membantu tubuh membakar kalori lebih cepat.

    4. Anti kanker alami

    Pertumbuhan sel kanker dapat diperlambat oleh kandungan Capsaicin. Pada beberapa kasus, sel-sel kanker jadi mati tanpa merusak sel-sel sehat di sekitarnya.

    5. Menjaga mood

    Makan pedas bisa menyeimbangkan mood yang sedang tidak bagus. Apalagi, jika yang dimakan adalah cabai merah. Dengan mengonsumsi cabai merah, tubuh akan mengeluarkan hormon endorfin dan serotonin, yang bertugas menghilangkan rasa nyeri. Sehingga, kita akan merasa nyaman.

    Bahaya Makan Makanan Pedas

    Makan makanan pedas jadi berbahaya, jika terlalu banyak. Terlalu banyak makanan pedas bisa membuat asam lambung naik dan mengiritasi dinding lambung. Akibatnya, perut jadi nyeri. Bagi mereka dengan lambung sensitif, kelebihan asam lambung bisa berakibat pada usus, yang menyebabkan seseorang diare dan sakit kepala.

    *Sumber: kumparan.com
    • Website Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Makanan Pedas Berkhasiat untuk Kesehatan Tubuh Rating: 5 Reviewed By: RADIO NUANSA FM BOJONEGORO
    Scroll to Top